Kembali ke Warner Music Indonesia, MALIQ & D’Essentials Hadirkan 'Aduh'

Kembali ke Warner Music Indonesia, MALIQ & D’Essentials Hadirkan 'Aduh'
MALIQ & D’Essentials dan pihak Warner Music Indonesia (tengah) di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (13/11). Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

"Lagu ini kayak gift dari tuhan, enggak bisa direncanakan, kami kumpul di rumah baru hingga dapat inspirasi dan mood," kata Indah, vokalis MALIQ & D’Essentials.

Angga, vokalis MALIQ & D’Essentials, menilai Aduh merupakan lagu yang cukup sentimental.

Dia tidak menyangka MALIQ & D’Essentials bisa membuat lagu seperti begini di usia band yang sudah 20 tahun.

"Prosesnya gue sangat terkesan, saat penciptaan lagu ini situasinya memang benar-benar lagi asyik banget. Seolah-olah band 20 tahun ini kayak band baru yang belum pernah keluar album. Enggak ada tekanan mau buat lagu kayak apa juga," jelas Angga.

Setelah menggelar Konser 20 Tahun pada Mei 2023 lalu, MALIQ & D’Essentials membuat lagu Aduh dengan menyimpan cerita yang tidaak kalah berkesan.

Para personel seperti lahir kembali untuk terus melanjutkan karier dengan lagu dan bahkan tengah mempersiapkan album yang baru.

Widi yang masih berperan sebagai produser untuk MALIQ & D’Essentials sendiri juga menyampaikan tentang bagaimana proses pembuatan lagu Aduh.

Menurutnya, dari judulnya saja memang sudah menunjukkan MALIQ & D’Essentials saat ini sedang berbunga-bunga.

Grup musik, MALIQ & D’Essentials kembali bernaung dengan label Warner Music Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News