Kembali Terpilih Jadi Anggota DPD RI, Fahira Idris Berterima Kasih Kepada Warga Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Calon Anggota Legislatif Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Fahira Idris meraih suara terbanyak Pemilu Legislatif (Pileg) DPD RI Daerah Pemilihan DKI Jakarta.
Berdasarkan data rekapitulasi suara tingkat provinsi DKI Jakarta, Fahira Idris memperoleh 745.841 suara atau menempati posisi pertama.
“Dari lubuk hati yang paling dalam saya menyampaikan terima kasih kepada warga Jakarta atas amanah yang kembali diberikan kepada saya dan kepada semua relawan yang telah bersedia berjuang bersama,” ujar Fahira Idris lewat keterangan tertulisnya, Selasa (12/3).
Menurut Fahira, raihan suara ini adalah jawaban dari ikhtiar kita bersama untuk memastikan bahwa warga Jakarta akan terus menjadi kreator pembangunan.
“Saya mengajak kita semua mengawal agar semua sumber daya yang ada di Jakarta dirasakan semua lapisan masyarakat dan berjuang bersama mewujudkan Jakarta sebagai kota global yang aman, nyaman dan setara untuk ditinggali semua golongan,” ujar Fahira.
Fahira Idris mengungkapkan secara umum semua tahapan penyelenggaraan Pemilu 2024 terutama Pileg DPD di Jakarta berjalan lancar.
Antusiasme warga terhadap Pemilu 2024, termasuk pemilihan legislatif terutama Pemilu DPD RI juga cukup tinggi.
Warga juga sudah semakin dewasa menyikapi perbedaan pandangan dan pilihan politik.
Calon Anggota Legislatif Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris meraih suara terbanyak Pemilu Legislatif (Pileg) DPD RI Daerah Pemilihan DKI Jakarta.
- Harapkan Semua Target Prolegnas 2025 Tercapai, Sultan Siap Berkolaborasi dengan DPR dan Pemerintah
- Fahira Sebut Ridwan Kamil Bakal Tutup Perusahaan Miras PT Delta Djakarta
- Sultan dan Beberapa Senator Rusia Membahas Kerja Sama Pertahanan dan Pangan
- Terima Kunjungan Utusan Partai Nahdhoh Tunisia, Sultan: Lembaga Parlemen Adalah Roh Demokrasi
- Komite III DPD Akan Panggil Menkes Terkait Dugaan Maladministrasi PMK 12/2024
- Anggota DPD RI Ning Lia Bertemu Penjabat Gubernur Jatim untuk Serap Aspirasi untuk Kemajuan Daerah