Kembalikan Uang yang Keluar dari ATM, Nasabah Diberi Hadiah
jpnn.com - PERISTIWA keluarnya uang secara terus menerus dari mesin ATM menghebohkan warga Probolinggo. Ya, pada Rabu (9/7) lalu saat pasangan suami istri Samsul Alam, 24, dan Isnaeni, 30, mengambil uang, ATM salah satu bank nasional mengeluarkan uang secara terus menerus. Niat mereka hanya mengambil Rp 300 ribu, yang keluar malah Rp 8,1 juta.
Pasutri itu pun melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
Ketika ditemui Jawa Pos Radar Bromo di Mapolsek Kademangan, Isnaeni menyatakan, saat itu dirinya hendak mengambil uang Rp 300 ribu dari ATM. Transaksi pun berhasil. Duit dan struk yang mencantumkan sisa saldo di tabungan juga keluar.
’’Hanya, setelah keluar struk, uang kok terus keluar dari ATM. Saya bingung. Ini uang kokenggak berhenti keluar. Saya minta suami melapor kepada polisi. Saya jaga ATM. Saya sempat minta tolong sama orang yang antre. Tetapi, dia ndak bisa apa-apa,’’ ujarnya saat didampingi sang suami.
Tidak lama kemudian, Samsul datang bersama sejumlah polisi. Saat itu ATM tersebut masih mengeluarkan uang dan baru berhenti setelah teknisi mematikan mesin tersebut. Diketahui, saat itu ATM tersebut mengeluarkan uang Rp 8,1 juta.
Selanjutnya, duit Rp 8,1 juta beserta 82 lembar struk ATM pun diamankan polisi. ’’Menurut hasil olah TKP, sementara ini, tidak ditemukan scammer pada ATM itu. Ada CCTV (closed circuit television). Saat ini sudah kami amankan untuk diperiksa lebih lanjut. Tetapi, belum tahu apa isinya,’’ tutur Iwan.
Sementara itu,pihak Bank Mandiri langsung mendatangi TKP dan Mapolsek Kademangan kemarin untuk klarifikasi. Menurut Kepala Cabang Bank Mandiri Probolinggo Antoni Yulian, keluarnya duit dari mesin ATM itu kali pertama terjadi di wilayahnya. Dia bersyukur uang jutaan tersebut tidak dibawa kabur orang yang menemukannya.
Antoni menyebut, dalam sejumlah kasus serupa di daerah lain biasanya uang yang ditemukan dilarikan si penemu. Tetapi, kali ini penemunya malah melaporkan kepada pihak yang berwajib. ’’Saya salut atas kejujuran pengguna ATM untuk melaporkan peristiwa itu. Kejadian ini juga pertama kali terjadi di Probolinggo,’’ ujarnya.
PERISTIWA keluarnya uang secara terus menerus dari mesin ATM menghebohkan warga Probolinggo. Ya, pada Rabu (9/7) lalu saat pasangan suami istri Samsul
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal