Kembangkan Call Centre Informasi Peluang Kerja di LN

Senin, 01 Juli 2013 – 19:38 WIB

Kembangkan Call Centre Informasi Peluang Kerja di LN

JAKARTA – Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) tengah mengembangkan usaha pelayanan dengan menjadikan Call Centre Halo TKI tidak hanya berperan menerima pengaduan. Namun juga dapat berperan memberi informasi peluang kerja di luar negeri terhadap masyarakat yang membutuhkan.
“Selama ini Call Center Halo TKI, 0800-1000, hanya digunakan menerima pengaduan permasalahan TKI dan keluarganya selama 24 jam nonstop dan bebas biaya jika dihubungi dari dalam negeri. Nah ke depan call centre kita juga dapat menyediakan informasi peluang kerja,” ujar Kepala BNP2TKI, Jumhur Hidayat di Jakarta, Senin (1/7).
Menurut Jumhur, peningkatan upaya pelayanan dilakukan, karena selama ini Call Center 0800-1000 sebenarnya sering menghadapi permintaan informasi terkait kebutuhan kerja di luar negeri dari para penelepon calon TKI atau TKI. Namun pelayanannya belum dapat dilakukan secara optimal.
“Karenanya BNP2TKI akan segera menyiapkan perangkat teknologi, guna dapat memberi data peluang kerja di berbagai negara, pola dan sistem pelayanan, staf pengelola, termasuk melatih para operator,” ujarnya.
JAKARTA – Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) tengah mengembangkan usaha pelayanan dengan menjadikan
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin