Kembangkan Infrastruktur, Pelindo III Investasi Rp 1,2 T

jpnn.com, JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) menggandeng sejumlah kontraktor untuk mengembangkan infrastruktur di sektor maritim.
CEO Pelindo III Ari Askhara menyatakan, proyek pengembangan maritim tersebut berlokasi di tiga pelabuhan.
Yakni, Benoa di Bali, Gili Mas Lembar (Lombok), dan Tanjung Perak (Surabaya).
”Nilai kontrak tiga proyek pengembangan tersebut mencapai Rp 1,2 triliun,” kata Ari, Rabu (21/2).
Adapun investasi pada 2018 mencapai Rp 12 triliun. Kontraktor yang digandeng dalam pengembangan tersebut adalah kontraktor spesialis di bidang maritim asal Belanda, Van Oord.
Dua kontraktor lain adalah PT Wika Gedung dan PT Pembangunan Perumahan (PP).
”Penandatanganan kontrak itu untuk mendukung ekspansi bisnis pengembangan infrastruktur layanan kapal pesiar dan diversifikasi bisnis bidang properti,” jelas Ari.
Dua proyek pertama adalah pengembangan infrastruktur di pelabuhan.
PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) menggandeng sejumlah kontraktor untuk mengembangkan infrastruktur di sektor maritim.
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia
- LG Batal Investasi Baterai EV di RI, Prabowo Yakin Ada Investasi Negara Lain
- Pelindo Siapkan Solusi Jangka Panjang Agar Macet Horor di Tanjung Priok Tak Terulang
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini