Kembangkan Kereta Bandara di Solo, 3 BUMN Bakal Bentuk Joint Venture
jpnn.com - BANDUNG - PT Angkasa Pura (AP) I menjalin kerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Adhi Karya.
Kerjasama ini terkait pengembangan kereta bandara di Bandara Adi Soemarmo Solo.
"Kerjasama ini juga untuk mendukung kebijakan pemerintah terkait pengembangan transportasi berbasis rel dari dan menuju bandara," ujar Pelaksana Tugas Sementara (PTS) Direktur Utama Angkasa Pura I Polana B. Pramesti.
Nantinya, kerjasama ini akan ditindaklanjuti dengan pembentukan usaha patungan (joint venture company) Penyelenggara Sarana Kereta Api Bandara Adi Soemarmo Solo, yang dikelola secara terpadu (integrated management).
"Pengembangan kereta bandara merupakan bentuk keseriusan Angkasa Pura I untuk meningkatkan pelayanan kepada para pengguna jasa bandara dan upaya mewujudkan pelayanan publik yang prima dan profesional," kata Polana.(chi/jpnn)
BANDUNG - PT Angkasa Pura (AP) I menjalin kerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Adhi Karya. Kerjasama ini terkait pengembangan kereta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi