Kembangkan Sektor Kelautan, Mandiri Optimalkan Skema Program Jaring

jpnn.com - JAKARTA - Bank Mandiri terus mendukung pengembangan sektor kelautan dan perikanan melalui penyaluran pembiayaan dalam Program Jangkau, Sinergi, dan Guideline (JARING).
Jaring merupakan program yang digulirkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2015.
Tujuannya untuk menjawab kebutuhan masyarakat terhadap informasi tentang database Kelautan dan Perikanan, skim pembiayaan, pemetaan risiko bisnis dan dukungan regulasi dari otoritas terkait.
Pada periode Januari-Agustus 2016, Bank Mandiri telah menyalurkan pembiayaan program Jaring hingga Rp 1,33 triliun.
"Dengan total outstanding penyaluran sebesar Rp 2,47 triliun sejak diluncurkan," ujar Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas, Kamis (13/10).
Karena itu kata Rohan, perseroan terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan para nelayan dan pelaku usaha lain.
“Kami terus meningkatkan peran aktif dalam mengembangkan sektor perikanan domestik agar mampu mendukung kemandirian ekonomi nasional,” ungkap Rohan.
Menurutnya, komitmen kuat perseroan dalam mendukung program Jaring juga terlihat dari meningkatnya pembiayaan yang disalurkan sejak diluncurkan.
JAKARTA - Bank Mandiri terus mendukung pengembangan sektor kelautan dan perikanan melalui penyaluran pembiayaan dalam Program Jangkau, Sinergi, dan
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja