Kemdikbud Optimis Dana BOS Cair Pertengahan Januari
Senin, 19 Desember 2011 – 05:50 WIB
JAKARTA - Pencairan dana bantuan operasional sekolah (BOS) periode 2012 menggunakan sistem baru. Yaitu duit dari pemerintah pusat ditransfer ke pemerintah provinsi, baru dicairkan ke rekening sekolah.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berharap, pertengahan Januari depan seluruh dana BOS triwulan pertama sudah dicairkan ke sekolah. Plt Direktur Jendral Pendidikan Dasar Kemendikbud Suyanto menjelaskan, kebijakan perbuhan sistem baru pencairan dana BOS ini merujuk dari evaluasi periode 2011.
Suyanto mengatakan, dengan mekanisme pencairan dari pemerintah pusat, ke pemerintah kabupaten dan kota, lalu baru ke sekolah banyak dana BOS yang telat dicairkan. "Sebenarnya inign langsung dicairkan dari kas umum negara ke rekening sekolah. Tapi tidak ada skemanya (rujukan undang-undang, Red)," ujar dia.
Suyanto menjelaskan, sistem baru ini membuat pengawasan yang harus dilakukan Kemendikbud untuk mengawal pencairan dana BOS semakin ramping. Dia mengatakan, jika masih ditransfer ke kabupaten atau kota dulu, Kemendikbud harus memelotoi lebih dari 400 kabupaten dan kota se Indonesia. Tetapi, dengan skema pencairan ke provinsi, Kemendikbud kini hanya mengawasi 33 titik saja.
JAKARTA - Pencairan dana bantuan operasional sekolah (BOS) periode 2012 menggunakan sistem baru. Yaitu duit dari pemerintah pusat ditransfer ke pemerintah
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI