Kemegahan Seribu Rumah Gadang di Tour de Singkarak 2017

Kemegahan Seribu Rumah Gadang di Tour de Singkarak 2017
Seribu Rumah Gadang. Foto: JPG/Padeks

jpnn.com, SOLOK - Kemegahan seribu rumah gadang di Kabupaten Solok Selatan, mengkukuhkan pebalap asal Venezuela Yonnatta Alejandro Monsalve menguasai etape kelima Tour de Singkarak 2017.

Balapan etape terberat yang dimulai dari Kota Solok menuju Padang Aro, Solok Selatan, Sumatera Barat, Rabu (22/11) berhasil dicatat Monsalve dengan waktu tercepat 3 jam 57 menit dan 10 detik menempuh jarak 153,2 km.

Kemenangan yang diraih oleh Monsalve ini, bisa dikatakan kejutan karena hingga etape empat TdS ada tiga nama yang menjuarai etape.

Yaitu Robert Muller dua kali Daniel Whitehouse dan Jamal Hibatulloh.

Hasil ini mendongkrak posisinya di klasemen dari posisi sembilan menjadi tiga dengan total waktu 17:24:55.

Tidak salah jika pebalap dengan nomor start. 31 melupakan kegembiraannya saat masuk finis.

Apalagi kemenangan ini telah direncanakan dengan baik mengingat pada etape keempat yang finis Ngalau Indah Payakumbuh mampu finis di urutan ketiga.

"Hasil di sini sesuai dengan strategi tim. Sebenarnya sejak etape empat kemarin kami berusaha untuk mengambil, tapi belum bisa. Dan baru hari ini saya bisa memenuhi target," kata Monsalve usai menerima medali, didepan halaman Kantor Bupati Solok Selatan, Rabu (22/11).

Balapan etape terberat yang dimulai dari Kota Solok menuju Padang Aro

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News