Kemenag Resmikan Rumah Sehat BAZNAS di Ponpes KHAS Kempek

jpnn.com, CIREBON - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Waryono Abdul Ghafur meresmikan Rumah Sehat BAZNAS di Pondok Pesantren KHAS Kempek, Cirebon.
Peresmian dihadiri oleh Ketua BAZNAS KH. Noor Achmad, Bupati Cirebon H. Imron, pimpinan BAZNAS Saidah Sakwan, serta pengasuh Pondok Pesantren KHAS Kempek Cirebon KH. Muh. Muh. Musthofa Aqiel.
Keberadaan Rumah Sehat BAZNAS itu membuktikan bahwa zakat dan wakaf yang dikelola secara produktif dapat memberikan manfaat bagi kemaslahatan umat.
"Dengan dibangunnya rumah sehat di pesantren diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat miskin dan duafa," ujar Waryono, dalam keterangannya, Sabtu (9.3).
Sementara itu, Ketua BAZNAS KH. Noor Achmad mengatakan, rumah sehat di pesantren itu dibangun di atas tanah wakaf.
Menurutnya, rumah sehat itu dibangun atas dasar kepedulian BAZNAS dan muzaki untuk mendukung kesehatan masyarakat yang hidup di bawah garis kemiskinan
"Rumah Sehat BAZNAS adalah salah satu program unggulan kami sebagai lembaga pemerintah non struktural," tutur Kiai Noor.
Kiai Noor berharap Rumah Sehat BAZNAS dapat bertransformasi menjadi Rumah Sakit Pendidikan Kempek Cirebon.
Kemenag meresmikan Rumah Sehat BAZNAS di Pondok Pesantren KHAS Kempek, Cirebon.
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan
- Kemenag dan MOSAIC Terus Dorong Ekosistem Hutan Wakaf di Indonesia
- Bimbingan Manasik Haji BSI dan Kemenag Pecahkan Rekor MURI
- BAZNAS Siap Fasilitasi Perawatan Warga Gaza yang Dievakuasi ke Indonesia
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih