Kemenag Sarankan Calon Haji Punya Rekening Pribadi
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya melakukan perbaikan terkait pengelolaan setoran dana haji. Salah satu caranya adalah setiap calon haji memiliki rekening sendiri.
"Terkait dengan setoran dana haji yang sekarang mengantri sampai belasan tahun bahkan di beberapa daerah begitu. Kami punya pikiran akan disempurnakan gagasan ini agar ke depan sebaiknya calon haji memiliki rekening sendiri," kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dalam konferensi pers di KPK, Jakarta, Selasa (10/6).
Menurut Lukman, calon haji bisa memperkirakan jangka waktu untuk melunasi biaya haji apabila memiliki rekening sendiri. "Pada akhirnya setorannya mungkin lebih diperkecil jumlahnya karena jangka waktunya diperkirakan akan panjang maka jasa atau kalau harus melunasi jumlahnya harus tidak terlalu banyak," ujarnya.
Dengan sistem seperti itu menurut Lukman, setiap warga negara yang ingin berangkat haji menggunakan dana dari dirinya sendiri. Langkah itu berbeda dengan sekarang yakni menggunakan dana optimalisasi yang menimbulkan masalah.
"Ada sejumlah dana yang terhimpun karena jasa bank, yang digunakan untuk mensubsidi bagian-bagian tertentu dari pembiayaan dana haji, ini menimbulkan problem-problem sendiri," tandas Lukman. (gil/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya melakukan perbaikan terkait pengelolaan setoran dana haji. Salah satu caranya adalah setiap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC
- Program UPLAND, SLB Tamima Mumtaz Wujudkan Kemandirian Ekonomi & Peningkatan Gizi