Kemenag Siapkan Beasiswa Studi ke Timur Tengah
jpnn.com - MALANG - Kesempatan beasiswa studi ke Timur Tengah bisa dinikmati oleh mahasiswa baru yang akan mendaftar ke UIN Maliki tahun ini. Sebab Kementerian Agama RI (Kemenag) memberikan kesempatan kembali bagi calon mahasiswa baru yang ingin melanjutkan studi S1 di Timur Tengah yaitu di Universitas Mesir, Sudan, dan Maroko.
Dlaam rilis Humas UIN Maliki disebutkan pelaksanaan seleksi program khusus wilayah jawa timur akan bertempat di UIN Maliki. Pendaftaran dibuka secara online sejak tanggal 6-19 Mei mendatang.
“Beasiswa ini memberikan kesempatan bagi siapa saja yang berminat untuk mendaftar,” ungkap Ketua pelaksana ujian seleksi mahasiswa baru program beasiswa Timur Tengah Uril Baharuddin seperti yang dilansir Malang Post (Grup JPNN.com).
Pendaftar beasiswa ini, lanjutnya harus lulus serangkaian seleksi. Diawali seleksi administrasi yang rencananya akan dilaksanakan tanggal 12-20 Mei dan selanjutnya bagi yang lolos diharuskan mengikuti ujian seleksi masuk. Ujian kali ini, kata dia, mencakup ujian tulis dan interview.
“Ujian tulisnya mencakup ujian kemampuan bahasa Arab, penguasaan materi, dan hafalan alquran,” ungkapnya.
Masih kata Uril, ujian tulis kali ini akan dilaksanakan tanggal 24 Mei dengan soal ujian dan kisi-kisi materi ujiannya disusun Kemenag pusat.
“Kami di sini hanya membantu menjalani pengawasaan saat tes tulis berlangsung. Sementara dewan pengawas dan pengujinya langsung dari Jakarta pusat,” tegasnya.
Peserta tes kali ini boleh diikiuti oleh calon mahasiswa lulusan SMA tahun 2012 hingga 2014, yang terpenting mereka memiliki kamampuan akademik yang baik khususnya di bidang bahasa Arab.
MALANG - Kesempatan beasiswa studi ke Timur Tengah bisa dinikmati oleh mahasiswa baru yang akan mendaftar ke UIN Maliki tahun ini. Sebab Kementerian
- Mitigasi Inklusif Kolaboratif Organisasi Jadi Model Ideal Hadapi Bencana Nonalam Pandemi
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University