Kemenag: Tinggalkan Pembagian Zakat Secara Massal

Kemenag: Tinggalkan Pembagian Zakat Secara Massal
Pembagian zakat di Surabaya. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) mengimbau agar kebiasaan membagikan zakat secara massal ditinggalkan oleh masyarakat muslim Indonesia.

"Kebiasaan pembagian zakat yang mempertontonkan kemiskinan agar dihentikan dan diubah dengan cara menyalurkan zakat melalui Badan Amil Zakat Nasional dan Lembaga Amil Zakat," kata Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Ditjen Bimas Islam M. Fuad Nasar, Rabu (13/6)

Seharusnya, jika ingin memberikan zakat hartanya bisa langsung kepada fakir miskin di lingkungan sekitarnya dan diantar langsung ke tempat mereka.

"Bukan dengan cara mengumpulkan warga miskin, lalu mereka harus antri dan berdesakan untuk menerima zakat," sambungnya.

Cara pembagian zakat seperti itu, menurut Fuad Nasar, di samping berisiko terjadi kekisruhan, tanpa sengaja telah merendahkan martabat orang miskin.

Fuad mengajak agar publik mengambil hikmah dan pelajaran dari peristiwa pembagian zakat oleh seorang dermawan di Pasuruan, Jawa Timur pada 2008, yang menelan korban 21 orang meninggal.

“Setiap kelalaian yang mengakibatkan hilangnya nyawa orang lain bisa kena sanksi pidana, kendati dilakukan dalam konteks perbuatan kebajikan, seperti pembagian zakat,” tuturnya.

Fuad melanjutkan, pembagian zakat secara massal dalam jumlah berapapun tidak menyelesaikan masalah kemiskinan dan kesenjangan sosial. Sebaliknya, hal itu cenderung menambah orang yang merasa miskin lantaran dipancing dengan adanya pembagian zakat secara massal.

Kebiasaan pembagian zakat yang mempertontonkan kemiskinan agar dihentikan dan diubah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News