Kemenakertrans Didik Mantan TKI jadi Wirausaha
Kamis, 13 Januari 2011 – 20:49 WIB

Kemenakertrans Didik Mantan TKI jadi Wirausaha
Reyna menyebutkan, berdasarkan data Kemenakertrans hingga saat ini jumlah wirausaha di Indonesia baru sekitar 0,18 persen dari total penduduk di Indonesia. Dengan begitu, lanjut Reyna, perlu upaya bersama antara pemerintah dan dunia usaha menumbuhkan jiwa kewirausahaan pada masyarakat.
“Dibandingkan dengan Malaysia, Indonesia jauh tertinggal di mana negeri jiran itu jumlah wirausahanya sudah mencapai 2 persen dari total jumlah penduduknya,” lanjut Reyna.
Menurut Reyna, jika mantan TKI setiap tahunnya yang berjumlah 600 ribu orang, dan 30 persennya mampu berwirausaha, maka akan tercipta perluasan kesempatan kerja menjadi 1 juta orang per tahun. “Jika setiap satu mantan TKI dapat mempekerjaan 3-5 orang,” terangnya.
Sebelumnya, Menakertrans Muhaimin Iskandar mengatakan pelatihan wirausaha merupakan kegiatan dalam menghadapi pasar bebas terutama dalam perdangan bebas China – ASEAN. Para wirausahawan selain menciptakan lapangan kerja baru dan menyerap tenaga kerja. Juga membuat roda perekonomian masyarakat terus bergulir, untuk meredam hantaman pasar bebas.
JAKARTA - Sekretaris Ditjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas, Kemenakertrans, Reyna Usman menerangkan, Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi
BERITA TERKAIT
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN