Kemenbudpar Bidik 237 Juta Wisatawan Nusantara
Kamis, 13 Januari 2011 – 04:14 WIB

Kemenbudpar Bidik 237 Juta Wisatawan Nusantara
JAKARTA - Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) tahun ini menargetkan mampu memobilisasi 237 juta wisatawan dari dalam negeri. Target tersebut meningkat tipis dibandingkan capaian tahun lalu sebesar 234 juta orang.
"Tahun ini akan lebih banyak momen keramaian daerah yang diselenggarakan di 23 provinsi, jadi saya yakin target tersebut akan cepat terealisasi," ujar Direktur Promosi Dalam Negeri Kemenbudpar Fathul Bahri, kemarin.
Baca Juga:
Tahun ini, Kemenbudpar akan memfasilitasi 90 even wisata lokal, naik dari 80 even tahun lalu. Peningkatan program tersebut akan menggunakan anggaran Kemenbudpar yang telah naik dari Rp 1,6 triliun menjadi Rp 2,4 triliun.
Ke-90 even tersebut bertujuan mendistribusikan wisatawan nusantara, agar tidak hanya mengunjungi Jawa, Bali, dan Lombok, namun juga mengunjungi daerah wisata lain di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua. "Sebagian besar even tersebut digarap pemerintah daerah, kita hanya bertugas memfasilitasi," tutur pria yang akan mulai menjabat sebagai Sekretaris Ditjen Pemasaran Kemenbudpar ini.
JAKARTA - Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) tahun ini menargetkan mampu memobilisasi 237 juta wisatawan dari dalam negeri. Target
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Tutup Pabrik MinyaKita di Depok Gegara Terbukti Sunat Isi Kemasan
- Ajak Perguruan Tinggi Memperkuat Danantara, Viva Yoga: Pastinya dengan Kajian Ilmiah
- Indonesia-Vietnam Eksplorasi Peluang Kerja Sama untuk Pertumbuhan Ekonomi yang Lebih Inklusif
- PT STM Pacu Pertanian Organik Perusahaan, Hasil Panen Petani Melimpah
- Pertamina Port and Logistics Raih Penghargaan Green & Smart Port 20
- AIA Inspire, Asuransi Jiwa dengan Manfaat Dana Tunai Hingga Usia 99 Tahun