Kemendag Buka Suara Soal Peran Menko Luhut dalam Pendistribusian Minyak Goreng

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Oke Nurwan mengungkapkan peran Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam mengurus masalah minyak goreng.
Menurut Oke, peran Luhut seperti sutradara yang membantu proses pendistribusian minyak goreng melalui aplikasi milik pemerintah.
Oleh karena itu, pendistribusian minyak goreng akan didukung oleh sistem aplikasi digital SiMirah.
"Aplikasi itu bisa diperkuat tidak hanya pakai KTP, tetapi NIK. Kata Pak Luhut NIK saja, makanya dibantuin. Pak Luhut itu semacam sutradaranya, pemimpinnya tetap Presiden," ujar Oke kepada wartawan, Selasa (24/5).
Oke mengatakan Luhut sudah berpengalaman dalam mengurus pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dan aplikasi PeduliLindungi.
"PeduliLindungi itu nasional, walaupun motornya di Jawa dan Bali," ungkap dia.
Dalam hal ini, Oke mengatakan Luhut membantu memberi arahan terhadap pengembangan sistem aplikasi pemerintah untuk pendistribusian minyak goreng.
Luhut menyarankan agar masyarakat menggunakan NIK untuk membeli minyak goreng curah ketimbang KTP.
Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Oke Nurwan mengungkapkan peran Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut
- Kronologi 3 Hakim Perkara Korupsi CPO Terima Suap Puluhan Miliar, Rusak!
- Lebih Dari 20 Mafia Minyak Goreng dan Pupuk Sudah Disikat, Kena Jeratan Hukum
- Menko Airlangga Bertemu PM Anwar Ibrahim, Bahas Strategi Menghadapi Tarif Resiprokal AS
- Ayam Panggang Mbah Dinem di Klaten Rendah Kolesterol, Tanpa Minyak Goreng
- Tom Lembong Tepis Tudingan Langgar UU Perlindungan Petani di Persidangan, Tegas Banget!
- Jelang Lebaran, Pertamina Tindak Tegas SPBU Nakal demi Utamakan Layanan Masyarakat