Kemendes PDTT Gelar Pelatihan Hidroponik Bagi Penyandang Disabilitas

Dalam pelatihan ini, para peserta mendapatkan materi yakni untuk pelatihan hidroponik diantaranya Pengantar Bertanam Hidroponik, Prospek Usaha Hidroponik, Jenis-jenis sistem Hidroponik, Pengenalan bahan dan alat Hidroponik, Penyemaian, Praktek Merakit Instalasi Hidroponik, Formulasi Nutrisi Hidroponik, Permasalahan dalam Hidroponik, Analisis Usaha, Evaluasi dan penyusunan RKTL. Sedangkan untuk materi Pelatihan e-Commerce antara lain Kewirausahaan dalam kerangka Pemasaran Online, Pengantar e-commerce, Social Media Marketing, Pemasaran Produk Riil Marketplace, Foto Produk, Copywriting, Pembuatan Web/blog, Search Engine Optimization, Evaluasi dan Penyiapan RKTL.
Seluruh peserta mendapatkan bantuan stimulan sebanyak 30 paket bantuan stimulan yang berasal dari BBLM Yogyakarta dan Bank Negara Indonesia (Persero) cabang Universitas Gadjah Mada. Adapun bantuan stimulan dari BBLM Yogyakarta berupa 30 paket instalasi hidroponik dengan Wick System, sedangkan dari Bank Negara Indonesia (Persero) Cabang UGM berupa 30 paket instalasi hidroponik dengan NFT System menggunakan rangka baja ringan dilengkapi atap. Untuk pelatihan e-Commerce seluruh pesertanya mendapatkan bantuan stimulan sebanyak 30 paket yang berupa flashdisk dan kartu perdana kuota internet.
"Seluruh peserta pelatihan Hidroponik bagi Difabel maupun e-Commerce dinyatakan lulus mengikuti pelatihan karena dapat menyelesaikan seluruh proses pembelajaran selama pelatihan. Kita berharap dengan selesainya pelatihan ini bisa membawa perubahan bagi kaum difabel untuk mengembangkan keterampilannya didesanya masing-masing dan menghasilkan produksi yang bisa meningkatkan pendapatannya," katanya.(ikl/jpnn)
Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) telah menggelar pelatihan budidaya menanam dengan memanfaatkan air atau Hidroponik dan pelatihan e-commerce bagi para penyandang disabilitas atau kaum difabel.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Hulu Energi Wujudkan Asa dan Mimpi Sahabat Istimewa Lewat 13 Program Ini
- Waka MPR Dukung Keterlibatan Aktif Penyandang Disabilitas dalam Pembangunan Ditingkatkan
- Pesantren Jalan Cahaya Hadirkan Dakwah Inklusif bagi Penyandang Disabilitas
- UMK Academy Pertamina Bawa Mandiri Craft yang Sempat Terpuruk Bangkit Lagi
- Makin Inklusif, BRT Trans Semarang Berkomitmen Perkuat Layanan Disabilitas
- Mendes Yandri Berkolaborasi dengan PP Muhammadiyah Kuatkan Ekonomi dan Dakwah di Desa