Kemendikbud Tak Intervensi Penetapan Organisasi Penggerak

Kemendikbud Tak Intervensi Penetapan Organisasi Penggerak
Dirjen GTK Iwan Syahril saat bincang sore daring. Foto: tangkapan layar/mesya

“Setelah melalui keseluruhan proses evaluasi yang sesuai prosedur dan aturan yang berlaku, 183 proposal dari 156 organisasi kemasyarakatan dinyatakan memenuhi kriteria untuk melaksanakan program peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan dengan menggunakan dana bantuan pemerintah,” papar perwakilan tim evaluasi proposal SMERU, Akhmadi.

Dia menjelaskan, proposal terpilih, dipercaya dapat mendukung kebijakan Merdeka Belajar dan dinilai mampu mendukung transformasi pendidikan di Indonesia. “Proposal yang terpilih mewakili seluruh wilayah di Indonesia.

Gagasan-gagasan yang ditawarkan juga kami yakini dapat diimplementasikan dan memberikan perubahan yang bermakna," tandasnya. (esy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Pihak Kemendikbud memastikan bahwa penentuan organisasi penggerak yang lolos seleksi dilakukan oleh tim independen.


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News