Kemendikbudristek Pilih STP Trisakti Kembangkan Program D2 Fast Track

jpnn.com, JAKARTA - Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Trisakti terpilih dalam Pengembangan Program D2 Fast Track yang digagas Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Menurut Ketua STP Trisakti Fetty Asmaniati, pihaknya siap membuka program bagi lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
"Pendampingan akan dilakukan pada 11 SMK pariwisata yang tersebar di seluruh Indonesia," ungkap Fetty di sela-sela peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 STP Trisakti yang diselenggarakan secara hybrid, Rabu (2/6).
Dia menjelaskan terpilihnya STP Trisakti dalam program D2 Fast Track tidak terlepas dari capaian prestasi perguruan tinggi tersebut. Di antaranya menerima akreditasi unggul untuk lembaga dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Prestasi serupa juga diraih STP Trisakti yakni akreditasi A untuk 4 program studi yaitu Program D3 Perhotelan, Sarjana Terapan Pengelolaan Perhotelan, Sarjana Terapan Usaha Perjalanan Wisata dan Sarjana Pariwisata.
Pada 2020, STP Trisakti mendapat izin untuk pembukaan program doktor (S3) bidang pariwisata. Ini sekaligus mengukuhkan STP Trisakti sebagai satu-satunya perguruan tinggi swasta yang memiliki program S3 Pariwisata.
Fetty mengatakan STP Trisakti juga meraih peringkat 2 perguruan tinggi swasta dengan persentase jabatan akademik dosen dan sertifikat pendidik dosen terbanyak.
Selain itu, peringkat 3 dalam penilaian kinerja penelitian tertinggi di perguruan tinggi swasta dan skor tertinggi klasterisasi perguruan tinggi kategori sekolah tinggi di lingkungan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah III tahun 2020.
Kemendikbudristek memilih Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Trisakti dalam mengembangkan program D2 fast track bagi lulusan SMK.
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Kehadiran Dermaga PIK Mengangkat Potensi Pertumbuhan Wisata Bahari Jakarta
- Ambil Alih 99% Saham CKBD, CBDK Hadirkan Hotel Bintang 5 di Kawasan NICE