Kemendiknas Ditegur Kemenpan-RB
Kamis, 19 Mei 2011 – 07:43 WIB
JAKARTA - Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) telah ditegur Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN dan RB). Pemicunya, sejumlah pejabat eselon I sebagai direktur jendral (Dirjen) di Kemendiknas masih berstatus pelaksana tugas (Plt). Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Muhammad Nuh mengakui jika di lingkungan kerjanya masih ada pejabat eselon I yang masih berstatus Plt. Teguran dari Kemen PAN dan RB tersebut, diharapkan bisa dipecahkan dalam waktu dekat. "Keterbatasan kami adalah, syarat-syarat untuk menjadi eselon I masih belum lengkap," kata dia.
Pejabat eselon I pertama yang masih berstatus Plt adalah Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini Non-Formal dan Informal (PAUDNI) Hamid Muhammad. Selanjutnya adalah, Plt Dirjen Pendidikan Dasar (Dikdas) Suyanto, Plt Dirjen Pendidikan Menengah (Dikmen) Baidhowi, dan terakhir adalah Plt Inspektorat Jendral (Irjen) Wukir Ragil.
Pertimbangan teguran yang dilayangkan Kemen PAN dan RB ke Kemendiknas adalah, pejabat yang masih berstatus Plt belum cukup untuk menjalankan keputusan strategis. Padahal, mereka memiliki posisi menjalan pendidikan dasar dengan jumlah peserta didik yang cukup banyak. Para pejabat tersebut benar-benar bisa membawa gerbong kinerjanya setelah berstatus definitif.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) telah ditegur Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN
BERITA TERKAIT
- Perkuat Kolaborasi ZIS di ASEAN, ICONZ ke-8 Hasilkan 5 Resolusi Strategis
- Parlemen Indonesia-Mesir Sepakat Dukung Kemerdekaan Palestina
- Konflik Pulau Rempang, Mafirion DPR: BP Batam Jangan Lepas Tangan, PT. MEG Tak Punya Hak Berpatroli
- 5 Berita Terpopuler: KemenPAN-RB Punya Info Terbaru, Dirjen Nunuk Bergerak Urus Guru Honorer, tetapi Masih Proses
- Chandra Soroti Arah Kebijakan Amnesti 44 Ribu Narapidana Era Prabowo
- Sakti Wahyu Trenggono Masuk Kategori Menteri Terbaik Versi LPI