Kemenhub: 11 Pesawat MA60 Layak Terbang
Kamis, 19 Mei 2011 – 12:16 WIB

Kemenhub: 11 Pesawat MA60 Layak Terbang
JAKARTA- Kementerian Perhubungan menyatakan 11 pesawat MA-60 milik maskapai Merpati Nusantara Airlines telah selesai diaudit tim investigasi. Pesawat produksi Cina berkapasitas 56 penumpang tersebut dinyakan layak terbang oleh pemerintah.
Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan, Bambang Supriyadi Ervan mengatakan, tim investigasi telah mengaudit 11 pesawat Merpati MA-60 dan diberi lampu hijau untuk terbang melayani penumpang. "Hasil audit tim dinyakan 11 pesawat layak terbang," kata Bambang kepada JPNN, Kamis (19/5).
Baca Juga:
Dikatakan Bambang, ada 12 pesawat Merpati yang akan diaudit oleh tim, namun 1 pesawat masih dalam perawatan sehingga audit tertunda.
"Satu pesawat masih dalam maintanance, setelah itu (maintanance) selesai, diaudit dilanjutkan," ujar Bambang.
JAKARTA- Kementerian Perhubungan menyatakan 11 pesawat MA-60 milik maskapai Merpati Nusantara Airlines telah selesai diaudit tim investigasi.
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi