Kemenhub Hibahkan ex Kantor Pelayanan Pelabuhan, Nominalnya?
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan dan Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan melakukan penandatanganan naskah perjanjian hibah dan berita acara serah terima barang.
Dalam laporannya Kepala Biro Keuangan dan Perlengkapan Kementerian Perhubungan Marta Hardisarwono mengatakan, Barang Milik Negara yang diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan berupa tanah, bangunan, gedung kantor dan gudang.
Sedangkan Barang Milik Daerah pada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan yang dihibahkan kepada Kementerian Perhubungan berupa tanah seluas 7.785 M2.
"Barang Milik Negara (BMN) pada Kementerian Perhubungan yang diserahkan pada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dengan nilai sebesar Rp 965.454.430, sedangkan Barang Milik Daerah (BMD) pada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan yang hibahkan kepada Kementerian Perhubungan berupa tanah seluas 7.785 M2 dengan nilai sebesar Rp. 5.644.125.000," jelas Marta.
Sebagai Informasi, BMN milik Kementerian Perhubungan yang akan dihibahkan kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan yang berupa tanah, bangunan gedung kantor dan gudang yang dulunya adalah Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Tapaktuan.
Sementara BMD milik Pemkab Aceh Selatan yang diserahkan kepada Kementerian Perhubungan berupa tanah berlokasi di Jalan Merdeka No. 41 Gampong Pasar Tapaktuan, Aceh Selatan.
"Pengalihan status atau hibah keluar dan hibah masuk merupakan upaya untuk mengoptimalkan manfaat BMN/BMD dan dilakukan tanpa kompensasi serta tidak diikuti dengan pengadaan BMN pengganti karena semata-mata untuk kepentingan masyarakat," tandasnya.(chi/jpnn)
Barang Milik Negara yang diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan berupa tanah, bangunan, gedung kantor dan gudang.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Penjelasan MA Soal Pengembalian Aset Terdakwa Helena Lim
- DPR: Segera Terbitkan PP Tentang Pengalihan Kewenangan Pengawasan Aset Kripto
- Kemenhub Tingkatkan Pantauan Udara Selama Libur Nataru
- Gelar Mudik Gratis Nataru, Kemenhub Ingin Berkhidmat pada Masyarakat Menengah ke Bawah
- Wamenhub Suntana Pantau Kelancaran Lalu Lintas di Pos Gadog Puncak
- PIP Semarang Raih Penghargaan AKIP 2024