Kemenhub Kaji Penundaan Operasional Bandara Kualanamu
Selasa, 19 Februari 2013 – 07:19 WIB

Kemenhub Kaji Penundaan Operasional Bandara Kualanamu
JAKARTA - Pemerintah pusat memastikan target pengoperasian Kuala Namu International Airport (KIA) bakal meleset, dari yang sudah dijadwalkan semula, 4 April 2013. Belum siapnya infrastruktur jalan yang mengakses ke KIA menjadi alasan utama penundaan.
"Ya benar, kemungkinan dimundurkan dari rencana 4 April yang sudah kita rencanakan. Tapi nyatanya jalan belum siap," ujar Direktur Jenderal Perhubungan Udara (Dirjen Perhubud) Kemenhub, Herry Bhakti S Gumay, kepada JPNN di Jakarta, kemarin (18/2).
Baca Juga:
Mengenai kapan jadinya operasional bandara baru pengganti bandara Polonia itu diresmikan, hingga saat ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih melakukan kajian.
"Persisnya kapan, itu yang masih kita rapatkan. Kita kaji secara mendalam agar target yang kita tetapkan nanti tidak meleset lagi," ujar Herry Bhakti.
JAKARTA - Pemerintah pusat memastikan target pengoperasian Kuala Namu International Airport (KIA) bakal meleset, dari yang sudah dijadwalkan semula,
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku