Kemenkes Buka Data Paparan Covid-19 dari Perjalanan Internasional, Ternyata
"Untuk diketahui, pelaku perjalanan luar negeri dari asal kedatangan yang tinggi bukan berarti mereka adalah warga negara asing dari negara tersebut. Pelaku perjalanan bisa saja warga negara asing yang masuk ke Indonesia dari negara yang disebutkan tadi atau bahkan warga negara Indonesia yang pulang dari negara asal kedatangannya tersebut," papar Nadia.
Saat ini, Nadia menyebut, pemerintah tengah pada lima asal negara kedatangan.
Pasalnya, WNI dari lima negara itu jadi penyumbang angka positif Covid-19 dari perjalanan internasional.
Lima negara yang dimaksud Nadia pada periode 1-31 Agustus 2021 ialah Arab Saudi dengan jumlah pelaku perjalanan yang terkonfirmasi Covid-19 mencapai 15 persen, Malaysia 8 persen, Uni Emirat Arab 3 persen, Korea Selatan 2 persen, dan Jepang 2 persen.
Kemudian, Nadia juga mengungkapkan 65 persen pelaku perjalanan internasional belum mendapatkan vaksin Covid-19 saat masuk ke Indonesia melalui DKI Jakarta.
"Pemerintah mengimbau agar orang yang akan masuk ke Indonesia dari luar negeri baik WNA maupun WNI agar dapat divaksinasi lebih dahulu di negara asal kedatangannya," tutur Nadia. (mcr9/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kemenkes Siti Nadia Tarmizi mengungkapkan 2,24 persen WNI terpapar Covid-19 setelah melakukan perjalanan internasional.
Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Dea Hardianingsih
- IDI Jawa Tengah Bagikan Info Jenis Obat Pengidap HIV/AIDS
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Penyeragaman Kemasan Rokok Tanpa Identitas Merek Berisiko Rugikan Konsumen & Produsen
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Dengue Meningkat, Kemenkes dan Takeda Gencarkan Upaya Pencegahan
- Mengenal Penyakit HFMD yang Sering Menyerang Anak, Ini Gejala yang Diwaspadai