Kemenkes Janji Bereskan Polemik Brain Spa
Selasa, 05 Maret 2013 – 05:36 WIB

Kemenkes Janji Bereskan Polemik Brain Spa
JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) gerah mengamati polemik layanan brain wash (mencuci otak) yang dilakukan dr Terawan Agus Purwanto Sp.Rad (K) di RS Pusat Angkatan Darat, Jakarta. Kemenkes berjanji akan segera menuntaskan polemik ini supaya tidak terus membuat resah masyarakat.
Ditemui usai membahas persiapan layanan haji di Komisi VIII DPR, Senin (4/3), Wamenkes Ali Ghufron Mukti mengaku terus mengamati perkembangan praktek brain wash tersebut. "Kemenkes juga telah menerima surat dari asosiasi dokter saraf," kata guru besar Universitas Gadjah Mada (UGM) itu.
Baca Juga:
Intinya, tegas Ghufron, Kemenkes akan memastikan kajian klinis brain wash tersebut. Menurut dia, banyak cara yang bakal dijalankan Kemenkes untuk menuntaskan polemik brain wash ini. Di antaranya adalah dengan memanggil langsung para dokter yang telah menjalankan praktek brain wash itu.
"Nama pelayanannya apalah pokoknya seperti itu layanannya. Ada yang menyebut juga brain spa dan lain-lain," tuturnya.
JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) gerah mengamati polemik layanan brain wash (mencuci otak) yang dilakukan dr Terawan Agus Purwanto Sp.Rad
BERITA TERKAIT
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja