Kemenkes Lepas 774 Petugas Kesehatan ke Arab Saudi

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Kunta Wibawa Dasa Nugraha melepas 774 petugas kesehatan ke Arab Saudi.
Mereka terdiri dari 472 tenaga kesehatan haji dan 304 Petugas Pelaksana Ibadah Haji (PPIH).
Kepala Pusat Haji Budi Sylvana mengatakan pemberangkatan PPIH akan dibagi dalam 3 kloter.
Kloter pertama sebanyak 12 orang telah diberangkatkan pada 24 Mei lalu kloter kedua yakni Tim Danker Madinah dan bandara diberangkatkan 1 Juni sebanyak 119
Kemudian, kloter tiga yakni Danker Mekkah akan diberangkatkan 9 Juni mendatang berjumlah 157 orang.
“Seluruh tim kesehatan akan bertugas untuk mengisi 296 titik layanan kesehatan di Arab Saudi selama musim operasional haji 2022,” kata Budi, Selasa (31/5).
Dia menjelaskan seluruh PPIH dikumpulkan di Asrama Haji sebelum berangkat ke Arab Saudi.
Pemberangkatan PPIH akan dilakukan di 13 embarkasi di seluruh Indonesia yaitu embarkasi Aceh, Medan, Padang, Batam, Palembang, Jakarta, Bekasi, Solo, Surabaya, Makassar, Balikpapan, Banjarmasin, dan Lombok.
Sekjen Kemenkes Kunta Wibawa Dasa Nugraha melepas 774 Petugas Kesehatan ke Arab Saudi.
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- Kementerian P2MI Memfasilitasi Kepulangan 124 Pekerja Migran dari Arab Saudi