Kemenkes Sebut Peningkatan Ketahanan Alat Kesehatan Nasional Menjadi Prioritas

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Ketahanan Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Lucia Rizka Andalusia menjelaskan pengadaan alat dan pengadaan SDM sebagai prioritas utama.
"Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan secara aktif meningkatkan kualitas layanan kesehatan dalam negeri," kata Lucia dalam keterangan yang dikutip di Jakarta, Rabu (25/5).
Hal itu diungkapkan Lucia dalam acara International Hybrid Symposium on Clinical and Electromedical Engineering, Sabtu (21/5).
Acara bertema Frontier Development & Quality Assurance of Medical Equipment itu diikuti oleh sekitar 800 peserta dari Indonesia, Thailand, Filipina, dan Malaysia.
Menurut Lucia, Kemenkes memastikan ketersediaan tenaga elektromedis berkualitas dan regulasi yang memadai untuk meningkatkan ketahanan alat kesehatan.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum DPP IKATEMI Winda Wirasa menjelaskan penggunaan alat kesehatan modern mendukung diagnosa yang lebih akurat, deteksi penyakit lebih cepat, dan proses penyembuhan yang lebih termonitor.
"Namun, teknologi ini terus berubah, dan penting bagi tenaga elektromedis untuk terus memperbaharui ilmunya guna menghadirkan layanan kesehatan yang andal," ujar Winda.
Dengan begitu, dia berharap peserta dalam acara ini bisa mendapatkan manfaat serta giat memgembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi elektromedik.
Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan secara aktif meningkatkan kualitas layanan kesehatan dalam negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Begini Skenario Evakuasi Warga Gaza versi Presiden Prabowo
- PT Ceria Siap Jadi Pemain Global di Industri Nikel, Produksi FeNi Perdana Akhir April
- Kemenkes Hentikan Kegiatan PPDS Anestesi di RS Hasan Sadikin