Kemenko PMK Dorong Percepatan Program Revitalisasi Citarum
Komandan Sektor 6 Satgas Citarum Harum Kolonel Inf. Yudi Zanibar menambahkan, kepedulian masyarakat menjadi penting dalam pelaksanaan program.
“Di sektor 6 program Citarum Harum sudah mulai berjalan dengan baik. Mari bergotong royong merawat dan meningkatkan kesadaran untuk ekosistem yang seimbang di hulu Citarum,” jelas Yudi.
Sektor 6 merupakan salah satu sektor dari 22 sektor yang berada di sepanjang bantaran sungai Citarum.
“Terus bekerja dan berinovasi agar Revitalisasi Citarum cepat tercapai sesuai target presiden yaitu tujuh tahun,” pungkas Yudi.
Tidak hanya gerakan bersih yang telah dilakukan sejak Minggu pagi oleh anak-anak bersama masyarakat sekitar, ada hal lain yang menarik perhatian di lokasi gerakan aksi Sektor 6 wilayah Bojongsoang.
Dinding sekitar lokasi telah disulap berwarna-warni oleh karya mural para mahasiswa-mahasiswi ITB yang dikomandoi oleh seniman Jawa Barat Tisna Sanjaya.
Dalam kunjungan ini, Iwan Eka berkesempatan untuk berbincang akrab dengan Kang Tisna tentang aksi nyata untuk mewujudkan Citarum Harum.
Menurut Tisna, perubahan perilaku masyarakat terkait kebersihan Citarum memang harus terus digerakkan salah satunya melalui gerakan kebudayaan partisipasi aktif masyarakat.
Kemenko PMK mengupayakan penyiapan program lintas sektoral untuk mencapai target revitalisasi Citarum.
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Percepat Hapus Kemiskinan, PNM Raih Penghargaan dari Kemenko PMK
- Kemenko PMK: Pemberdayaan Perempuan Sangat Penting dalam Pembangunan Desa
- Kemenag Meluncurkan Sekber Moderasi, Kaban Suyitno: Ini Penting Banget
- Kemenko PMK Gelar Gathering Generasi Digital Gerakan Nasional Revolusi Mental di Kaltim
- Dampingi Presiden Bertemu OEDC, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Proses Aksesi