Kemenkop UKM Bakal Bekukan 61 Ribu Koperasi

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM), pada akhir Januari nanti bakal membekukan 61 ribu koperasi yang tidak aktif di Indonesia. Menkop UKM, Anak Agung Gede Puspayoga menuturkan, dari total 206 ribu koperasi yang beroperasi di Indonesia, 30 persen nya sudah tidak aktif dan siap dibekukan.
"Kita punya data yang ada 206 ribu koperasi. Kemudian dari jumlah tersebut, 30 persen tidak aktif. Kira-kira jumlahnya 61 ribu enggak aktif. Nah kita akan mulai pendataan," ujar Puspayoga di kantornya, Jakarta, Jumat (9/1).
Puspayoga mengatakan, pihaknya telah mengirimkan surat yang ditujukan kepada 61 ribu koperasi yang tersebar di lingkungan nasional, provinsi, maupun kabupaten.
"Kita sudah suratin, kalau tidak ada respon tentunya akan segera kita bekukan. 61 ribu koperasi akan segera kita bekukan," sebutnya.
Langkah pembekuan tersebut dilakukan agar koperasi yang ada di Indonesia tidak hanya tinggal nama saja. "Untuk apa? Untuk pendataan, jadi enggak membuat koperasi kayak sekarang, tinggal papan nama saja," pungkasnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM), pada akhir Januari nanti bakal membekukan 61 ribu koperasi yang tidak aktif
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja