KemenPAN-RB Dapat Nilai Rendah, Bu Rini Langsung Action

KemenPAN-RB Dapat Nilai Rendah, Bu Rini Langsung Action
Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SesmenPAN-RB) Rini Widyantini. Foto dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SesmenPAN-RB) Rini Widyantini mengungkapkan hasil survei persepsi masyarakat.

Survei pada September 2021 itu untuk menilai kinerja KemenPAN-RB. Responden survei terdiri dari ASN, wartawan, dan masyarakat umum.

Hasil dari survei ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan feeling thermometer KemenPAN-RB adalah 8,42 (sangat baik) yang mana ASN dan masyarakat umum memberikan penilaian di atas 8,0, sedangkan wartawan sebesar 6,8.

Rini menjelaskan, kelompok responden ASN dan masyarakat umum memberikan apresiasi yang tinggi karena dinilai telah menyediakan wadah aspirasi yang memadai bagi ASN dan masyarakat untuk mengetahui lebih jauh tentang KemenPAN-RB.

"Responden dari kalangan wartawan menilai lebih rendah karena kurangnya pemenuhan kebutuhan media pada aspek ketersediaan informasi dan keterbukaan akses, khususnya selama masa pandemi," terang Rini Widyantini, Jumat (18/2).

Atas dasar survei tersebut, lanjutnya, KemenPAN-RB mengevaluasi diri dan akan terus memperbaiki komunikasi publik.

Salah satunya meningkatkan strategi komunikasi kepada masyarakat dan mitra media.

Lebih dari itu, hubungan yang terjalin dengan stakeholder bisa berjalan baik sehingga engagement yang terbentuk akan kuat. 

KemenPAN-RB Mendapatkan nilai rendah dari wartawan, SesmenPAN-RB Bu Rini Widyantini langsung bergerak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News