Kemenpar dan Garuda Food Kokoh Tebarkan Wonderful Indonesia
mIni merupakan joint venture GarudaFood dengan Polyflex PvtDalam prosesnya, perusahaan menerapkan continues improvement, brand reputation, distribution network serta cultural fit untuk dapat sukses sebagai ‘Global Chaser’ – merek Indonesia yang perkasa di pentas dunia.
Saat ini, GarudaFood Group juga menyasar pasar di beberapa negara seperti China, Vietnam, Singapura, Australia, dan sejumlah negara di Eropa, Amerika dan ASEAN.
Bagi Kemenpar, dipilihnya India memang bukan tanpa alasan.
"India dipilih karena merupakan pasar yang potensial. Selama tahun 2016 saja sudah hampir 300 ribu inbound dari India.Artinya hampir tiap hari 900 orang yang terbang ke tanah air. Padahal saat itu tidak ada direct flight dari India langsung ke Indonesia," kata Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti yang didampingi Plt Asdep Strategi Pemasaran Pariwisata Nusantara Hariyanto.
Belum lagi kedekatan dengan Indonesia. Kisah Ramayana, Mahabharata, nama-nama pewayangan, itu berasal dari negara yang terkenal dengan film Bolywood itu. Penyebaran Islam ke Aceh juga dari pedagang Gujarat, India ratusan tahun silam.
"Ada kedekatan budaya yang bisa menjadi koneksi dan magnit pariwisata," kata Esthy.
Tahun 2016, jumlah wisatawan India yang datang ke Indonesia ada 376.802 orang. Jumlah itu naik 28 persen dibandingkan dengan 2015. India memang salah satu pasar potensial yang perlu digarap karena per tahun ada 22 juta orang India pergi ke luar negeri. Sementara Indonesia baru dapat sekitar 1,5 persen dari 22 juta orang itu,
"Tahun ini Kemenpar menargetkan 550 ribu kunjungan wisatawan mancanegara (wisman), naik 46% dibanding tahun lalu 376.802 kunjungan. Dari kunjungan tersebut diharapkan bisa menarik devisa hingga US$ 550 juta atau sekitar Rp 7,32 trilliun,"tambahnya.
Kabar industri yang berbondong-bondong Co Branding bersama Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia, semakin deras. Brand-brand besar pun bakal bergabung
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Gandeng Wonderful Indonesia, Aice Merilis Es Krim Rasa Nusantara
- Kolaborasi Formula dan Wonderful Indonesia dalam Peringatan HKGN 2024
- Pertamina dan KBRI Alger Berkolaborasi dalam Pameran Foire Internationale d’Alger 2024
- Mister Potato Dukung Kampanye Wonderful Indonesia dengan Cara Ini
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar