Kemenpar Gelar Penguatan Jejaring Wisata Wakatobi

Kemenpar Gelar Penguatan Jejaring Wisata Wakatobi
Menteri Pariwisata Arief Yahya. Foto: Kemenpar

jpnn.com, WAKATOBI - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) terus menggenjot peningkatan pariwisata Wakatobi yang menjadi salah satu destinasi prioritas.

Terbaru, Kemenpar menggelar kegiatan Penguatan Jejaring Wisata Wakatobi di Hotel Wakatobi Patuno Resort, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, 28-30 November 2017.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astuti mengatakan, Wakatobi memiliki potensi pariwisata yang sangat prospektif untuk dikembangkan.

Destinasi diving terbaik juga ada di sana seperti di Pulau Tomia dan Wangi-Wangi. 

"Wakatobi punya banyak spot wisata bawah laut yang indah. Penggemar diving di dunia masih banyak yang belum mengetahuinya. Maka, diperlukan langkah-langkah agar Wakatobi makin dikenal. Hanya tinggal kita bersinergi membangun akses, amenitas dan atraksi di Wakatobi," ujar Esthy, Selasa (28/11).

Esthy menjelaskan, saat ini berbagai kesiapan pembangunan dilakukan di Wakatobi melalui rumus ABCGM. Yakni academician, business, community, government dan media. Lima unsur itu harus kompak, saling support, membangun iklim pariwisata yang kondusif dan profesional. 

"Pembangunan akan terus dilakukan di Wakatobi seperti infrastruktur dasar antara lain jalan raya, air bersih, listrik, bandar udara dan pelabuhan. Ini agar lebih optimal menuju kota pariwisata dunia,” katanya.

Acara yang dibuka perwakilan Sekda Provinsi Sulawesi Tenggara, Lukman Abunawas, ini dihadiri lebih dari 100 peserta dari berbagai unsur pentahelix seperti HPI, PHRI Sultra, ASITA Sultra, Travel agent, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sultra dan Wakatobi, tokoh masyarakat dan perwakilan Generasi Pesona Indonesia (GenPI).

Kementerian Pariwisata (Kemenpar) terus menggenjot peningkatan pariwisata Wakatobi yang menjadi salah satu destinasi prioritas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News