Kemenpar Mengail Wisman di Kolam Ikan Vietnam

Kemenpar Mengail Wisman di Kolam Ikan Vietnam
Arief Yahya. Foto: JPNN

Ho Chi Minh merupakan pusat ekonomi Saigon, sebutan Vietnam Selatan sebelum bersatu. Dengan GDP per capita mencapai USD 2800, lebih besar USD 1042 dibanding rata-rata GDP negara Vietnam. Pertumbuhan ekonomi Ho Chi Minh yang terbaik di Vietnam mencapai 8 persen.

Kota ini memiliki direct flight maupun transit ke Indonesia sebanyak 8 maskapai.  Direct flight adalah Vietnam Airlines (frekuensi 1/hr). Penerbangan transit ada Tiger Air, Jetstar, Air Asia, Malaysia Airlines, Singapore Airlines dan Thai Airlines.

"Sehingga mengail di Ho Chi Minh akan mendapatkan banyak ikan,"imbuh Rizki.

Dia mengakui saat ini Vietnam memang belum menjadi fokus utama pasar Kemenpar. Namun potensinya semakin berkembang dari tahun ke tahun. Tercatat pada tahun 2014 wisatawan Vietnam yg berkunjung ke Indonesia mencapai 44,621 dengan share 0.47 persen dari total wisman.

Dengan total penduduk 92 juta orang pada 2015, sembilan juta di antaranya tercatat berwisata ke luar negeri. Hal ini dipandang sebagai peluang dan potensi untuk digarap lebih lanjut. Dari sisi history, hubungan Indonesia dan Vietnam sudah terjalin erat sejak zaman pendiri masing-masing negara yaitu Soekarno dan Ho Chi Minh.

Ini menjadi dasar yang kuat dalam mempererat kerjasama kedua negara ke depan. Selain itu, pada tahun 2015, Vietnam dikunjungi oleh 7,94 juta wisman dari berbagai penjuru dunia. Sebagian besar merupakan expatriate.

Tahun 2016 wisman Vietnam diharapkan dapat melampaui jumlah wisatawan tahun-tahun sebelumnya. Dimana hingga Agustus 2016 tercatat sekitar 25.000 warga negara Vietnam telah berkunjung ke Indonesia.

Festival 2016 ini kedua kalinya setelah tahun lalu mengadakan festival yang sama di mall yang berbeda, di Crescent Mall Ho Chi Minh City, 28-29 November 2015.

JAKARTA - Kemenpar RI punya trik khusus menjaring wisman dari Vietnam. Bukan hanya orang Vietnam, tetapi juga ekspatriat di Vietman dan turis asing

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News