Kemenpera dan Kemenpan Dapat Opini WTP
Senin, 28 Juni 2010 – 16:40 WIB

Kemenpera dan Kemenpan Dapat Opini WTP
JAKARTA - Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) dan Kementerian PAN & RB kembali memperoleh opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), atas laporan keuangan tahun anggaran 2009. Dua institusi ini sebelumnya juga pernah memperoleh opini WTP, berdasarkan hasil audit BPK atas LKPP pada 2008.
Menpera Suharso Monoarfa menyatakan, dirinya sangat bersyukur atas opini WTP dari BPK tersebut. "Saya sangat bersyukur atas opini WTP dari BPK, atas hasil audit laporan keuangan Kemenpera," ujar Menpera, usai menerima hasil audit BPK atas laporan keuangan untuk kementerian/lembaga (K/L) di lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat di Jakarta, Senin (28/6).
Dengan opini tersebut, berarti Kemenpera bisa mempertahankan opini WTP selama empat tahun berturut-turut sejak 2006 lalu. Artinya pula, selama empat tahun terakhir kinerja keuangan Kemenpera dinilai sangat baik.
Sementara itu, Sekretaris Kemenpan & RB Tasdik Kinanto mengatakan, diberikannya opini WTP itu menunjukkan kinerja keuangan di kementeriannya telah dilakukan secara efisien, efektif, akuntabel dan transparan. "Ini merupakan kerja keras seluruh aparatur Kemenpan & RB. Ke depan, prestasi ini akan kita pertahankan," pungkasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) dan Kementerian PAN & RB kembali memperoleh opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit