Kemenperin Pacu Diversifikasi Kopi ke Industri
jpnn.com - JAKARTA - Rendahnya serapan kopi oleh industri yang hanya 35 persen membuat Kementerian Perindustrian melakukan strategi. Salah satunya dengan memperluas ragam pemanfaatan atau diversifikasi produk kopi. Dari sebelumnya terbatas produk minuman lantas dikembangkan ke industri lainnya.
"Diversifikasi produk kopi tidak hanya sebagai minuman tetapi dikembangkan dalam berbagai jenis produk lainnya seperti kosmetik, herbal, farmasi, hingga essen makanan. Maka, mata rantainya makin panjang, beragam dan memberi nilai tambah yang dapat dinikmati petani sampai industri," kata Menteri Perindustrian Saleh Husin, Minggu (14/2).
Untuk mempercepat peningkatan ragam produk turunan kopi, pemerintah terus menjamin iklim usaha yang kondusif bagi industri pengolahan kopi melalui kebijakan fiskal dan non-fiskal serta penerapan standar.
Indonesia adalah negara penghasil kopi terbesar ketiga di dunia setelah Brasil dan Vietnam dengan produksi pada tahun 2014 sebesar 685 ribu ton atau 8,9 persen dari produksi kopi dunia. Komposisinya adalah 76,7 persen merupakan jenis robusta dan sisanya arabika.
Sementara itu, tingkat konsumsi kopi masyarakat Indonesia jauh di bawah negara – negara pengimpor kopi seperti Amerika Serikat yang menyentuh angka 4,3 kgper kapita per tahun, Jepang 3,4 kg, Austria (7,6 kg), Belgia (8,0 kg), Norwegia (10,6 Kg) dan Finlandia (11,4 kg). (esy/jpnn)
JAKARTA - Rendahnya serapan kopi oleh industri yang hanya 35 persen membuat Kementerian Perindustrian melakukan strategi. Salah satunya dengan memperluas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IDXSTI Hadirkan AI untuk Pelaporan Keberlanjutan Emiten
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini