Baru 20 Cabor Serahkan Proposal Pelatnas, Sisanya Mana?
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengaku sudah menerima banyak pengajuan proposal dari cabang olahraga (cabor). Namun, dari 30 lebih cabor, baru 20 yang proposalnya sudah diterima.
Melihat persiapan menuju SEA Games 2019 dan Olimpiade Tokyo 2020 sudah harus dilakukan dari sekarang. Kemenpora pun meminta cabor lain segera menyerahkan proposalnya untuk percepatan pencairan anggaran.
"Saat ini baru 20 proposal cabor yang masuk. Sisanya kami harap secepatnya karena 2019 ini kami sudah harus fokus ke yang terdekat yaitu kualifikasi Olimpiade," kata Plt Deputi IV bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Chandra Bhakti, Kamis (17/1) malam.
Meski banyak Cabor, kementerian yang bermarkas di Gerbang Pemuda 3 Senayan itu menegaskan, bahwa cabor prioritas hanya ada 12.
Cabor unggulan dan prioritas itu antara lain panahan, atletik, balap sepeda-BMX, bulutangkis, dayung-rowing, angkat besi, karate, tenis, dayung-kano, senam, skateboard, dan voli pantai. (dkk/jpnn)
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengaku sudah menerima banyak pengajuan proposal dari cabang olahraga (cabor).
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya
- Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Gelar Konser & Penghargaan