Kemenpora Ajak Anak Muda Lebih Peduli Kesehatan, Wujudkan Indonesia Bugar

jpnn.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Aritejdo menghadiri langsung kegiatan cek kesehatan gratis di Puskesmas Kecamatan Menteng, Rabu (26/2/2025) pagi.
Menpora Dito hadir didampingi Kepala Staf Kepresidenan Letjen TNI (Purn) AM Putranto beserta jajaran yang meninjau langsung pelaksanaan cek kesehatan gratis.
Politisi Partai Golkar itu melihat langsung bagaimana teknis cek kesehatan gratis yang digagas Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.
Program ini merupakan inisiasi dari Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
"Saya hadir di sini menemani Pak Putranto. Beliau hari ini ulang tahun, berarti bisa cek kesehatan gratis," ujar Menpora Dito
Cek kesehatan gratis ini memang diberikan kepada masyarakat yang sedang berulang tahun. Menurut Menpora Dito, program ini punya banyak fungsi untuk mengetahui kesehatan masyarakat Indonesia, khususnya anak-anak muda.
Karena itu, Menpora Dito mengaju semua anak muda agar tak melewatkan cek kesehatan gratis ini.
"Program ini sangat baik, bagaimana kita bisa melakukan tindakan preventif dan juga selaras dengan keinginan Bapak Presiden menuju Indonesia Emas, yaitu bagaimana Indonesia juga harus bugar," terang Menpora Dito.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Aritejdo menghadiri langsung kegiatan cek kesehatan gratis di Puskesmas Kecamatan Menteng, Rabu (26/2/2025) pagi.
- Entrostop Gelontorkan Rp 1 Miliar untuk Emergency Diare Kit Gratis di Lebaran 2025
- Menpora Dito Apresiasi Kegiatan Majelis Tilawah Al-Quran Antarbangsa ke 15 DMDI
- Della Surya
- KPCDI Soroti Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Pasien Ginjal, Kemenkes Tegaskan Ini
- Ketimpangan Gender Masih jadi Persoalan di Indonesia, Perlu Kolaborasi Lintas Sektor
- Menpora Dito Pastikan Timnas Bahrain Disambut dengan Standar Keamanan Internasional