Kemenpora Apresiasi Persiapan Gala Desa Tuban
jpnn.com, TUBAN - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) terus menggelorakan kampanye Ayo Olahraga! Salah satu programnya adalah ajang Gala Desa 2017. Dari 136 kabupaten/kota yang ditargetkan menggelar ajang ini, sudah 132 yang menjalankan.
Pada pekan depan, kabupaten yang akan menjadi tempat pelaksanaan Gala Desa adalah Tuban. Persiapan Gala Desa di Bumi Wali itu pun sudah mencapai 90 persen.
Nashirul Umam selaku pengarah kegiatan Gala Desa 2017 di Tuban usai rapat koordinasi panitia, Jumat (17/11), menyampaikan bahwa kepercayaan dari Kemenpora, harus bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya.
"Panitia saat ini sedang mematangkan persiapan dan pembukaan acara. Insyaallah 21 November 2017 open ceremony Gala Desa 2017 akan digelar di lapangan Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban," katanya, Jumat mala,
Pria juga ketua umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tuban tersebut menjelaskan bahwa pihaknya turut menggandeng Dinas Pariwisata, Dinas Kebudayaan, Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban, serta KONI Kabupaten Tuban.
"Sebagai pelaksananya adalah pengurus Karang Taruna Kabupaten Tuban," tuturnya.
Program Gala Desa itu sendiri, lanjutnya, bersifat kompetisi yang dikemas secara profesional dengan melibatkan berbagai stakeholder olahraga sehingga program ini bisa masif dan mengena di masyarakat. Dengan begitu, masyrakat di pedesaan, dapat berpartisipasi aktif dalam berolahraga, baik secara individu atau kelompok.
Selain itu, Nashirul juga memastikan, enam cabor yang dipertandingkan di Gala Desa 2017 akan terlaksana seluruhnya dengan maksimal dengan melibatkan wasit atau juri yang mumpuni.
Ada enam cabor yang dipertandingkan di Gala Desa 2017
- Gagas Program Jumandi, Kemenpora Gandeng Komdigi untuk Perkuat Kampanye Antijudol
- Kemenpora Raih Peringkat Pertama Monev KIP, Dinobatkan Badan Publik Terbaik Nasional Arkaya Wiwarta Prajanugrah 2024
- Kemenpora Apresiasi Program Kawani Academy Gelar Pelatihan Public Speaking untuk Pemuda
- Kemenpora Gaungkan Perang Melawan Judi Online di Penutupan Pesta Prestasi 2024
- UFC Fight Night Siap Digelar di Indonesia Arena Tahun Depan, Catat Waktunya!
- Menpora Ajak Semua Pihak Gelar Lebih Banyak Acara Kepemudaan & Olahraga Agar Pemuda Tak Main Judol