Kemenpora Fokus Tingkatkan Prestasi Olahraga yang Terencana dan Terukur

"Dengan komposisi ini bertujuan agar atlet pelapis dapat disiapkan sedini mungkin untuk menuju cita-cita utama. Meski demikian pemerintah tetap berharap agar prestasi SEA Games kali ini tetap membanggakan bahkan dapat mempertahankan dari pencapaian prestasi sebelumnya," harapnya.
Keseriusan pemerintah dalam upaya meningkatkan prestasi olahraga yang terencana dan terukur akan dinilai publik efektifitasnya.
Untuk itu, publik perlu diajak untuk terus mengawal proses perjalanan ini, melalui media sebagai perpanjangan tangan publik untuk memperoleh akses informasi atas kerja-kerja pemerintah bagi pembangunan olahraga nasional.
"Melalui forum dialog diskusi ini diharapkan diskusi-diskusi segar akan muncul dan membuahkan cerita optimistis dan positif bagi dunia olahraga nasional, karena dukungan masyarakat akan sangat penting," pungkasnya.
Sebelumnya, Kepala Bagian Humas Abdul Muslim selaku Ketua pelaksana kegiatan menyampaikan, kegiatan seperti ini setiap tahun selalu dilaksanakan untuk membangun sinergitas bersama rekan media.
Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber seperti Ketua tim review SEA Games Vietnam Prof. Asmawi dan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Chandra Bhakti.
"Kegiatan ini setiap tahun dilaksanakan dengan tujuan sinergitas dengan kawan-kawan media. Kegiatan ini dalam rangka membahas mendiskusikan tentang kepemudaan dan keolahragaan. Momentum SEA Games 2021 Vietnam ini juga menjadi salah satu yang akan dibahas," katanya.
Membangun kerja sama dengan insan media yang merupakan mitra sejajar selalu bersinergi dengan program-program Kemenpora.
Kemenpora terus membangun sinergitas dengan insan media untuk mendukung program-program kerja pemerintah.
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Majelis Tilawah Al-Qur'an Antar Bangsa DMDI ke-15 Jadi Ajang Mempererat Persaudaraan
- Indonesia Bersinar di Special Olympics Winter World Games 2025
- Perjalanan NOC Selama 73 Tahun Bukti Dedikasi dan Semangat Mengembangkan Olahraga
- Menpora Matangkan Persiapan Menuju SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade