Kemenpora Gelar Lomba Olahraga Tradisional, Pesertanya Ratusan Anak Muda dari Seluruh Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Ratusan anak muda dari seluruh Indonesia akan tampil sebagai peserta di Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (POTRADNAS) IX 2023.
Kegiatan tersebut akan digelar di Open Space Gallery Linggarjati, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, pada 12 hingga 15 Juni mendatang.
Para peserta yang merupakan remaja berusia 15-22 tahun sebagai utusan dari seluruh Indonesia itu akan mengadu ketangkasannya melalui 5 (lima) jenis olahraga yang dipertandingkan pada POTRADNAS IX 2023, seperti Hadang, Egrang, Sumpitan, Terompah Panjang dan Gasing, dimana kuota tiap Provinsi adalah 20 orang dengan rincian masing-masing 19 orang pegiat dan 1 (orang) official.
Melihat antusiasme kawula muda dalam mengikuti POTRADNAS ke IX di era digital seperti saat ini, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengaku takjub dengan semangat mereka.
Menurut Menpora Dito, di tengah gempuran dunia digital yang masif, anak muda masih memiliki semangat besar untuk menggelorakan olahraga tradisional.
"Olahraga ini merupakan tradisi turun-temurun pendahulu kita. Karena itu, upaya menjaga olahraga tradisional harus dilakukan dan tugas anak muda yang harus terus melestarikannya," ungkapnya, Sabtu (10/6/2023).
Dengan kolaborasi yang dilakukan oleh penggemar olahraga tradisional dengan anak muda, Menpora Dito optimistis olahraga yang menjadi bagian dari budaya Indonesia ini akan bisa menggelora sampai masa depan.
"Olahraga tradisional menjadi bagian dari DBON, bisa didorong dari sisi mengupayakan masyarakat rajin berolahraga dengan model apa saja. Salah satunya ya olahraga tradisional ini. Bakal lebih bagus lagi, jika kabupaten/kota juga menggelorakan nya," tutur Menteri asal Partai Golkar tersebut.
Ratusan anak muda dari seluruh Indonesia akan tampil sebagai peserta di Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (POTRADNAS) IX 2023.
- Gagas Program Jumandi, Kemenpora Gandeng Komdigi untuk Perkuat Kampanye Antijudol
- Menteri Olahraga Saudi Surati Menpora Dito, Ucapkan Selamat dan Siap Berkolaborasi
- Piala AFF, Menpora: Kesempatan Emas Timnas Indonesia Mempersiapkan Diri jadi Kekuatan Besar di ASEAN
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Menpora Dito Berharap Tema HSP 2024 jadi Pendorong Pemuda ke Puncak Kejayaan Global