Kemenpora Gelontorkan Bantuan Rp 91 Miliar demi Pramuka
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyatakan komitmennya pada gerakan Praja Muda Karana (Pramuka). Menurut dia, wadah pengembangan potensi dan karakter generasi muda Indonesia harus mendapat dukungan dan fasilitas.
Bentuk komitmen Kemenpora pada Pramuka itu diwujudkan pada pengucuran bantuan untuk Kwarnas Gerakan Pramuka. Untuk tahun ini saja, alokasi bantuan dari Kemenpora untuk Kwarnas Pramuka mencapai Rp 91 miliar.
“Gerakan Pramuka merupakan salah satu wadah pengembangan potensi dan karakter generasi muda handal Indonesia. Karena itu, Kemenpora berupaya selalu mendukung upaya Kwarnas Pramuka dengan memberikan bantuan dukungan fasilitasi melalui Asdep Organisasi Kepemudaan dan Pengawasan Kepramukaan,” kata Menpora usai mendampingi Presiden Joko Widodo pada pembukaan Jambore Nasional (Jamnas) X 2016 sekaligus Peringatan Hari Pramuka ke-55 di Lapangan Utama Bumi Perkemahan Cibubur, Minggu (14/8).
Menteri yang akrab disapa dengan panggilan Cak Imam itu juga mengapresiasi penyelenggaraan Jamnas X dan peringatan Hari Pramuka ke-55 yang berlangsung meriah. “Kita berharap sesuai tema Jambore Nasional tahun ini, pesertanya senantiasa tampil keren, gembira, dan asyik dalam memberikan kontribusi terbaik mereka untuk kepentingan bangsa dan negara,” tambahnya.
Tema Jambore Nasional Pramuka kali ini adalah "Bangun Karakter Kaum Muda Melalui Kegiatan yang Keren, Gembira, Asyik. Acara itu diikuti 25 ribu peserta tingkat penggalang dari seluruh Indonesia, termasuk Pramuka berkebutuhan khusus dari 34 kwartir daerah (Kwarda) dari seluruh Indonesia.
Selain itu ada pula peserta dari luar negeri. Antara lain Malaysia, India, Timor Leste, Filipina, Nepal, Thailand, Belanda serta KBRI Malaysia dan KBRI Rusia.
Pembukaan Jamnas X ditandai dengan pemukulan timpani, alat musik dari Papua yang diikuti perkusi. Untuk mensukseskan Jamnas ke X ini, Kemenpora telah melakukan kerja sama dengan memberikan bantuan Rp 91 miliar.
Angka itu terdiri dari Rp 71 miliar untuk pelaksanaan Jambore Nasional dan Rp20 miliar untuk bantuan kegiatan rutin Kwarnas sepanjang tahun. Sehingga totalnya mencapai Rp 91 miliar.
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyatakan komitmennya pada gerakan Praja Muda Karana (Pramuka). Menurut dia, wadah
- Bambang Komisi XII Anggap Suplai BBM Selama Nataru Lancar, Tidak Ada Kendala
- Melalui FDP, BAZNAS Fokus Tingkatkan Kompetensi Amil Profesional
- Kompolnas Apresiasi Kerja Keras Polri Amankan Natal dan Tahun Baru
- Pakar Hukum Sarankan Polda Metro Terbitkan SP3 Untuk Firli Bahuri, Ini Alasannya
- Pengacara Firli Bahuri Tuding Polisi Kurang Bukti Penyidikan
- PAM JAYA Menggratiskan Biaya Pemasangan Sambungan Bagi Pelanggan Baru