Kemenpora Tutup Grand Final Paragliding TROI 2018
"Harus ada akademi untuk anak-anak muda disini. Nanti kita juga akan buat kursus atau pelatihan menjadi trainner atau pelatih sehingga pembudayaan itu menjadi meluas, minimal di Kabupaten Malang dan sekitarnya," jelas Isnanta.
Sebatas informasi, Paragliding TROI merupakan salah satu program tahunan Deputi III Kemenpora dibawah payung 'Ayo Olahraga'. Bukit Waung, Pantai Modangan, merupakan seri kelima atau grand final.
Sebelumnya, empat seri sukses terselenggara, mulai dari Kabupaten Dharmasraya (Sumatera Barat), Kemuning (Karanganyar), Wonosobo, dan Mandalika (Lombok Tengah). Di seri terakhir, banyak kejutan dengan lahirnya juara baru usai mengalahkan kontestan lain termasuk atlet pelatnas Asian Games XVIII/2018.
Selain melahirkan pemenang di seri kelima, edisi terakhir Paragliding TROI 2018 di Kabupaten Malang juga membuahkan pemenang di partai grand final yang telah mengarungi kejuaraan sejak seri pertama melalui akumulasi total hitungan poin.(jpg/jpnn)
BERIKUT DAFTAR JUARA TROI SERI KE-5:
- Junior Putra: Riszky Dharmawan (Jawa Barat)
- Junior Putri: Erika Yolanda Putri (Jawa Tengah)
- Senior Putra: Indra Lesmana (DKI Jakarta)
- Senior Putri: Gita Rezky Yuanita Guntari (Jawa Barat)
- Tandem: Roni Pratama/Gigih Iman (Jawa Timur)
- Masters: Sugeng Santoso (Dispotdirga TNI AU)
BERIKUT JUARA GRAND FINAL TROI 2018:
- Junior Putra: Kevin Daffa Pratama (Jawa Tengah)
- Junior Putri: Erika Yolanda Putri (Jawa Tengah)
- Senior Putra: Derry Farhan Mutaqin (DKI Jakarta)
- Senior Putri: Ifa Kurniati (Jawa Timur)
- Tandem: Dwi Ali Sukotjo (Jawa Timur)
- Master: Dwi Ali Sukotjo (Jawa Timur)
Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora secara resmi menutup gelaran seri terakhir atau grand final Paragliding TROI di Bukit Waung, Malang, Minggu (25/11).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya