Kemensos dan Tanoto Foundation Jalin Kerja Sama Menurunkan Angka Stunting
Melalui kerja sama ini, Tanoto Foundation akan menyediakan dukungan berupa peningkatan kapasitas peninjauan modul pelatihan Pendamping Sosial PKH, serta program training for trainers dalam skala nasional. Dukungan tersebut akan berdampak kepada peningkatan kapasitas sekitar 40 ribu orang Pendamping Sosial PKH yang ada saat ini.
“Peran sumber daya manusia penyelenggara kesejahteraan sosial sangat penting. Beratnya beban pemerintah dalam penanganan masalah penurunan stunting terutama pada sumber daya manusia Indonesia sehingga membutuhkan kehadiran masyarakat termasuk Tanoto Foundation yang sangat peduli terhadap permasalahan stunting di Indonesia. Saya berharap dengan adanya kerja sama ini dapat mengurangi dan mencegah stunting,” ujar Prof. Syahabuddin. (flo/jpnn)
Tanoto Foundation akan menyediakan dukungan berupa peningkatan kapasitas peninjauan modul pelatihan Pendamping Sosial PKH untuk menurunkan angka stunting.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Kemensos dan Instansi Terkait Siap Rumuskan Protokol Penggunaan Data Tunggal Kemiskinan
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Percepat Pengentasan Kemiskinan, Kemensos-Kemendagri Bersinergi Wujudkan Data Tunggal
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Kabar Gembira untuk Pendamping PKH
- Menteri PPPA: Intervensi kepada Anak Usia Dini Memutus Mata Rantai Kemiskinan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda