Kemensos Gandeng LSM untuk Percepat Penanganan Korban Bencana

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Sosial akan bersinergi dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) agar penanganan saat bencana ataupun paska bencana lebih baik lagi.
“Kami akan bersinergi untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang mengalami bencana. Masing-masing lembaga mempunyai spesialisasi. Ada yang di pemberdayaan, pendidikan sampai bagaimana membangun tempat ibadah,” kata Mensos Tri Rismaharani dalam siaran pers pada Selasa (8/6).
LSM yang bekerja sama dengan Kementerian Sosial antara lain Baznas, Dompet Dhuafa, Rumah Zakat dan lainnya dan akan terus bertambah.
“Kita juga akan menyiapkan dashboard. Dengan adanya dashboard itu kita bisa lihat kira-kira apa yang dibutuhkan oleh saudara-saudara kita,” tambah Mensos.
Informasi dari pemerintah daerah dan masyarakat akan terlihat dengan dashboard. Karenanya dapat membuat penanganan bencana lebih cepat dan tepat lewat berbagi peran dan tugas.
Pada akhirnya, sinergi Kementerian Sosial dan LSM akan membuat bantuan Kementerian Sosial saat bencana yang kerap terjadi akan lebih mudah teratasi.(jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Kementerian Sosial akan bersinergi dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) agar penanganan saat bencana ataupun paska-bencana lebih baik lagi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gus Ipul Pastikan Efisiensi Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat di Kemensos
- Mensos Gus Ipul Nilai Kakek Prabowo Sangat Layak Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
- Kemensos dan Kementerian PPPA Bentuk Tim untuk Melindungi Perempuan dan Anak
- Kemensos Salurkan Bantuan untuk Lansia Terdampak Longsor di Boyolali
- Kemensos dan BKN Gelar Tes Pegawai Disabilitas Netra dengan Sistem Komputer CACT
- Gerak Cepat, Kemensos Salurkan Bantuan Korban Banjir Makassar