Kemensos Kirim Tim Penyembuhan Trauma ke Pidie

jpnn.com - JAKARTA- Menjaga dan membangun kembali mental para korban pascabencana gempa yang mengguncang Pidie, Aceh harus dilakukan.
Untuk itu, Kementerian Sosial mengirim tim trauma healing (penyembuhan trauma).
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, mengatakan anak dan perempuan adalah kelompok paling rentan mengalami trauma pasca bencana.
"Pemerintah tidak hanya berfokus pada pemulihan infrastruktur pasca gempa, namun juga pemulihan psikologis korban. Jangan sampai mereka mengalami stres maupun depresi," ungkap Khofifah kepada awak media, Rabu (7/12).
Menurutnya, trauma healing sangat penting agar kepanikan warga bisa berkurang sehingga penanggulangan pasca bencana bisa berjalan maksimal.
Kejadian bencana gempa bumi itu sendiri, telah memberikan trauma.
Ditambah kemudian kondisi posko pengungsian yang minim fasilitas dan tidak ada hiburan bisa membuat anak berada dalam keadaan yang semakin depresi dan stres.
Nantinya, trauma healing yang dilakukan adalah dengan bermain, menceritakan dongeng, menyanyikan lagu-lagu, dan berbagai kegiatan kesenian lainnya untuk para anak-anak.
JAKARTA- Menjaga dan membangun kembali mental para korban pascabencana gempa yang mengguncang Pidie, Aceh harus dilakukan. Untuk itu, Kementerian
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat
- Aturan Blending BBM Jelas dan Legal, Penyidikan Harus Transparan
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban