Kemensos Serahkan 1.536 Paket Sembako untuk Karyawan Hotel di Jakarta
"Jaringan hotel di bawah IKA STP Bandung tersebar hampir di seluruh Indonesia, untuk tahap awal dikirimkan sembako ke 32 hotel di DKI Jakarta dan jika berjalan dengan baik akan dilanjutkan ke hotel yang ada di Bandung, dan Bali," ungkap Grace.
Paket sembako bantuan Presiden yang diberikan melalui Kemensos RI tersebut berisi beras premium sebanyak 10 kg, minyak goreng, biscuits, susu, serta sarden.
"Isi dalam paket bansos sembako yang diberikan terdapat biskuit dan susu ini, agar anak-anak dalam keluarga warga terdampak Covid-19 tersebut tetap bisa memenuhi kebutuhan gizi dengan baik," harap Grace.
Dia mengingatkan agar semua pihak mendukung pemerintah dengan hidup disiplin di masa adaptasi baru, dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes). Baik mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, memakai masker, serta menjaga jarak.
Ketua Umum IKA STP Bandung Tonie Kadi mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari Kemensos pada organisasinya untuk menyalurkan bantuan paket sembako bagi karyawan di 32 hotel yang ada di Jakarta.
"Perlu kami laporkan yang terdaftar di kami ada 1.536 yang terdampak Covid-19. Kami juga berharap dengan bantuan sembako yang diberikan bisa mengurangi beban mereka. Kami berharap dalam waktu singkat pandemi ini bisa terselesaikan, serta bisa beraktivitas kembali untuk meningkatkan pariwisata Indonesia," ungkap Tonie.
Salah seorang penerima paket sembako, Kusman mengaku senang dan merasa terbantu. Pasalnya, ketika terjadi Covid-19, sektor perhotelan terjun bebas dan berdampak pada penurunan penghasilan karyawan.
"Saya ucapkan terima kasih atas bantuan sembako dari Kementerian Sosial RI, semoga membantu kebutuhan keluarga. Juga, berdoa semoga Covid-19 cepat berakhir dan ekonomi kembali seperti semula," harap driver hotel Jayakarta itu.(*/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Bantuan akan diterima ribuan karyawan 32 hotel di DKI Jakarta yang terdampak pandemi Covid-19.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Gerak Cepat, Kemensos Salurkan Bantuan Korban Banjir Makassar
- Peksos Berperan Strategis Wujudkan Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial yang Profesional
- Banjir Pasuruan, Kemensos Kerahkan Puluhan Tagana
- Mensos Gus Ipul Naik Perahu Karet untuk Salurkan Bantuan Korban Banjir di Pandeglang
- Denny Sumargo, Novi & Agus akan Kembali Dipanggil Kemensos untuk Mediasi
- Rayakan Hari Disabilitas Internasional, Angkie Yudistia Dukung Kampanye #SetaraBerkarya