Kemensos Siap Tindaklanjuti Arahan Presiden Akselerasi Penyerapan Anggaran di Awal 2021
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Sosial (Kemensos) RI siap menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar melakukan akselerasi penyerapan anggaran di awal 2021.
“Kementerian Sosial siap menindaklanjuti arahan Bapak Presiden," kata Menteri Sosial (Mensos) Juliari Peter Batubara di Jakarta, Jumat (25/11).
Presiden Jokowi didampingi oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin, dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) di Istana Negara, Jakarta.
Perlindungan sosial tetap menjadi prioritas dalam APBN 2021 dengan anggaran Rp 408,8 triliun.
Dalam pernyataannya, Presiden Jokowi menginstruksikan agar belanja segera direalisasikan sejak awal tahun untuk mendorong percepatan pembangunan.
Tujuannya, agar belanja APBN bisa men-trigger pertumbuhan ekonomi seawal mungkin.
Presiden juga memberi arahan kepada Mensos Juliari agar bantuan sosial segera disalurkan kepada penerima manfaat di awal Januari 2021.
“Agar belanja masyarakat meningkat agar konsumsi masyarakat meningkat sehingga juga menggerakkan ekonomi di lapisan bawah,” kata Presiden.
Perlindungan sosial tetap menjadi prioritas dalam APBN 2021 dengan anggaran Rp 408,8 triliun.
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?
- Jokowi Absen Pertemuan Eks Gubernur Jakarta, PDIP: Malu Namanya Masuk Daftar OCCRP
- Sugeng Budiono Apresiasi Kritik Haidar Alwi Terhadap Survei OCCRP
- Akademisi Nilai Daftar Tokoh Terkorup OCCRP Tidak Jelas Ukurannya
- Palang Rel
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup versi OCCRP, BCW Desak KPK Lakukan Penyelidikan