Kemensos Tutup HDI 2021, Mensos Risma: Saat Menyerah, Gading Hadir Menyemangati
jpnn.com, JAKARTA - Rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2021 memberikan pesan yang sangat mendalam bagi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan segenap penyandang disabilitas di tanah air.
’’Jujur, saya banyak belajar dari semangat Gading. Semangat itu saya contoh saat menjalankan tugas sebagai Mensos,’’ ujar Mensos dalam penutupan rangkaian HDI 2021 di Gedung Aneka Bhakti, Kemensos, Jakarta, Jumat (3/12).
Mensos menuturkan, yang dilakukan selama ini sebagai wujud keberpihakan akan nasib penyandang disabilitas.
Bahkan, sebelum mendapat amanah sebagai menteri sosial, kebijakan ini diterapkan di Surabaya.
’’Saya bingung. Tidak ada niat apa pun, hanya ingin memberikan yang terbaik . Seusai ini, saya langsung ke Sukabumi karena ingin menemui disabilitas yang disiksa,’’ tandas Mensos.
Mensos mengakui, anak seperti Gading membuat hidupnya berarti.
’’Terima kasih, Gading. Semangatmu memberi contoh pada saya untuk terus berjuang dalam kondisi sulit apa pun,’’ ucapnya.
Dalam kondisi apa pun, saat menyerah, Mensos melihat Gading di ponsel.
Kemensos menutup rangkaian HDI 2021 dengan menyoroti semangat Gading Ogi Saputra sebagai penyandang disabilitas
- Percepat Pengentasan Kemiskinan, Kemensos-Kemendagri Bersinergi Wujudkan Data Tunggal
- Peduli Atlet Disabilitas, ASABRI Dukung Turnamen Menembak Pusrehab Kemhan
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- Kemensos-Kitabisa Bersinergi, Serahkan Bantuan Atensi Pemerlu Pelayanan