Kementan: 100 Kabupaten/Kota Terdampak Kekeringan

jpnn.com, JAKARTA - Memasuki musim kemarau ini sejumlah kawasan di Indonesia mulai terdampak kekeringan. Kementerian Pertanian (Kementan) mencatat, ada sekitar 100 kabupaten atau kota yang terdampak kekeringan.
Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian Kementan Sarwo Edhy mengatakan, 100 kabupaten dan kota itu tersebar di wilayah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, NTB, dan NTT.
"Karena sudah tidak mengalami hujan lebih dari 30 hari. Terdapat lebih kurang 100 kabupaten atau kota yang terdampak kekeringan," kata Sarwo Edhy dalam rapat koordinasi yang digelar Kementan dengan lintas sektoral dinas pertanian kabupaten, dinas PU kabupaten serta kodim di wilayah terdampak kekeringan guna memitigasi dan mengadaptasi kekeringan, di Kementan, Senin (8/7).
BACA JUGA: Program Serasi Kementan Sulap Lahan Rawa Bisa Produktif
Menurutnya, total luas kekeringan pada musim kemarau 2019 mencapai 102.746 hektare dan puso 9.358 hektare.
Jawa Timur menjadi provinsi dengan wilayah paling luas terdampak kekeringan mencapai 34.006 hektare dengan puso 5.069 hektare.
Kemudian disusul Jawa Tengah dengan luas kekeringan mencapai 32.809 hektare dengan puso 1.893 hektare, Jawa Barat 25.416 hektare dan puso 624 hektare.
BACA JUGA: Kementan Ajak Masyarakat Waspadai 15 Zoonosis Prioritas
100 kabupaten atau kota yang terdampak kekeringan dari catatan Kementan tersebar di wilayah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, NTB, dan NTT.
- Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Jadi Ujung Tombak Mencapai Swasembada Pangan
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- Cerita Presiden Prabowo Punya Tim Pertanian Hebat, Apresiasi Kinerja Kementan