Kementan Bantu Petani Sukabumi 30 Unit Alsintan
jpnn.com, SUKABUMI - Kementerian Pertanian (Kementan) bakal menyalurkan 30 unit traktor berkapasitas 6,5 PK kepada kelompok tani di Kabupaten Sukabumi.
Masing-masing kelompok tani mendapatkan 1 unit bantuan traktor tangan yang pembiayaannya bersumber dari APBN 2019.
Bantuan ini merupakan bentuk apresiasi Kementan kepada para petani di Kabupaten Sukabumi atas prestasinya dalam mencapai kinerja ketahanan pangannya.
Apresiasi tersebut dinilai berdasarkan capaian produksi pangan, kestabilan harga dan peningkatan ekspor komoditas pertanian dari Sukabumi.
"Kami memberikan apresiasi dengan memberikan bantuan sebagai pemantik. Supaya petani di Sukabumi lebih giat lagi meningkatkan produksinya," kata Direktur Jenderal Prasaran dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan Sarwo Edhy, Senin (15/4).
Menurutnya, bantuan yang diberikan diharapkan dapat menambah semangat para petani baik dari kalangan petani umum, santri tani, petani millenial dan para peternak.
“Bantuan alat mesin pertanian (alsintan) ini bagi 30 kelompok tani untuk memudahkan dan mempercepat petani yang akan membajak sawah,” ujar Sarwo Edhy.
Kepala Seksi Pupuk Pestisida dan Alsintan Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Eris Firmansyah mengatakan, Kabupaten Sukabumi dinilai merupakan salah satu lumbung padi.
Kementerian Pertanian (Kementan) bakal menyalurkan 30 unit traktor berkapasitas 6,5 PK kepada kelompok tani di Kabupaten Sukabumi.
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru
- Pemprov Kalsel Siapkan 41.829 Hektare Untuk Optimalisasi Lahan Rawa
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Baharkam Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Komoditas Jagung di Cianjur